5 Tips Cara Bermain Gitar Sambil Bernyanyi Yang Benar

Posted by Bang Joni
2
Oct 19, 2019
555 Views

Bagi kamu yang ingin menjadi seorang musisi yang bertalenta tentu saja harus bekerja keras dengan berlatih. Jika kamu sudah sedikit menguasai dasar-dasar bermain gitar dan sudah bisa memainkan beberapa lagu yang simple pasti ada keinginan untuk bisa terus mengembangkan bakatmu. Kadang seorang gitaris tidak hanya bisa memainkan gitar loh. Dalam sebuah band misalnya ada banyak gitaris yang mampu mendukung dengan menjadi backing vokal atau bahkan menjadi vokalis. Tetapi bagi sebagian orang bermain gitar sambil bernyanyi adalah hal yang tidak mudah dilakukan. Kali ini kita akan berbagi tips cara bermain gitar sambil bernyanyi yang benar sehingga kamu bisa dengan mudah melakukannya.


  • Prinsip ”apple to apple”

Seperti seorang pianis yang memakai kedua tangannya untuk memainkan dua ritme yang berbeda secara bersamaan, kamu juga harus memadukan ritme memetik gitar dengan menyanyi agar terdengar mulus. Satu prinsip dari cara bermain gitar sambil bernyanyi adalah bermain gitar dan menyanyi bukanlah dua hal yang terpisah.

  • Pilih lagu yang sederhana

Jangan menyulitkan diri sendiri dengan memilih lagu yang melebihi tingkat keahlian kamu. Mulailah pelajari lagu dengan pola memetik yang sederhana dengan beberapa akord serta lirik yang mudah diingat.

  • Bersenandung dulu

Ini akan sangat membantu kamu jika kamu pertama-tama menyenandungkan bagian-bagian melodi saat kamu memetik gitar sebelum benar-benar menyanyikannya. Cara bermain gitar sambil bernyanyi seperti ini akan memungkinkan kamu untuk terbiasa dengan perubahan akord tanpa harus khawatir dengan pengucapan liriknya. Setelah kamu terbiasa menyenandungkan berbagai bagian melodi, kamu akan perlahan-lahan menjadi nyaman menyanyikannya dengan lirik.

  • Berlatih pelan-pelan

Tips cara bermain gitar sambil bernyanyi selanjutnya adalah melakukannya pelan-pelan. Jauh lebih baik bermain gitar dan menyanyi dengan benar meskipun lambat. Pelajari baris demi baris hingga kamu bisa menyanyikan dan memainkannya dengan benar tanpa kesalahan.

  • Praktek secara kontinyu

Ini adalah tips terakhir cara bermain gitar sambil bernyanyi yaitu mempraktekkannya secara kontinyu. Belajar memasukkan vokal ke dalam permainan gitarmu memang membutuhkan latihan. Intinya jangan pernah lelah untuk berlatih lagu baru.

Itu dia 5 tips cara bermain gitar sambil bernyanyi yang bisa kamu lakukan jika kamu ingin menjadi musisi yang memiliki banyak talenta seperti bernyanyi. Semoga bisa membantu ya!


1 people like it
avatar
Comments
avatar
Please sign in to add comment.